Hay friends, Dengerin lagu yuks
Hehehehe ..
Hay friends, I Santa Mars
Nama asli ane Marsyanta
Welcome to my blog
I am Indonesian people
aye Ingin sekali jadi orang terkenal :D
Hopefully all useful
Thank you .




Kamis, 17 Mei 2012

Beberapa Prilaku Yang Narcis Di Facebook


Situs jejaring social seperti facebook memang memiliki multi fungsi, bagaimana tidak, selain mendekatkan diri dengan teman  lama, juga sebagai tempat mencari teman baru. Selain itu bagi sebagaian blogger, facebook adalah sarana yang paling efektif untuk mempromosikan blog mereka.

Tapi bagi orang yang lagi dimabuk cinta, facebook adalah tempat berbagi prilaku narsis atau pamer kekasih. Hal seperti ini sebetulnya dapat memicu kebencian teman – teman mereka sendiri. Bukan tanpa sebab, tapi karena melihat prilaku narsis yang mengumbar kemesraan secara berlebihan.

Memang facebook merupakan akun milik anda, namun pengguna facebook bukan anda sendiri, disana ada orang lain yang melihat dan bisa saja berkomentar pedas atas prilaku narsis yang anda buat.

Seperti apakah prilaku narsis yang dilakukan seseorang saat dimabuk cinta, yang sebetulnya gak harus dilakukan ! simak berikut ini :

Status narsis
Seseorang yang sedang dimabuk cinta biasanya akan menuliskan status narsis atau kalimat yang terlalu romantis. Seperti “ Aku mencintaimu, aku gak bisa hidup tanpamu”. Kalimat tersebut terlihat berlebihan dan norak.

Foto narsis
Mungkin akibat syndrome cinta, hingga orang – orang yang lagi dimabuk cinta akan menggunakan facebook sebagai sarana pamer kekasih dengan mengupload foto – foto narsis. Seperti foto – foto mesra bersama pasangan. Sebetulnya hal ini akan membuat teman – teman anda merasa sebal dengan melihat foto – foto narsis anda, yang sebaiknya tidak anda lakukan.

Status hubungan narsis
Orang yang lagi dimabuk cinta akan merubah status hubungannya dari singlemenjadi menikah. Padahal jelas – jelas belum bertunangan atau menikah. Tindakan seperti ini merupakan bentuk yang berlebihan.

Perlu di ingat facebook bukanlah media pribadi, disana semua orang bisa melihatnya, dan mungkin akan merasa risih dengan aktivitas anda bersama pasangan jika terlalu berlebihan.